BBSPJILM Kembali Ditunjuk sebagai Lembaga Penilaian Kesesuaian Sprayer Gendong
Balai Besar Standardisasi dan Pelayanan Jasa Industri Logam dan Mesin (BBSPJILM) sebagai Lembaga Penilaian Kesesuaian dengan bangga mengumumkan bahwa kami kembali ditunjuk sebagai Lembaga Sertifikasi Produk (LSPro) dan Laboratorium Uji untuk sprayer gendong. Penunjukan ini berdasarkan keputusan terbaru Menteri Perindustrian (KEPMENPERIN No. 2945 Tahun 2024). Kali ini, BBSPJILM akan menguji sprayer gendong sesuai SNI yang baru, yaitu SNI 4513:2022 untuk sprayer semi otomatis dan SNI 8485:2023 untuk sprayer elektrik.
Kepmenperin No. 2945 Tahun 2024
Sejarah BBSPJILM Sebagai Lembaga Sertifikasi Produk
BBSPJILM sudah lama berperan dalam sertifikasi sprayer gendong. Sejak tahun 2022, BBSPJILM ditunjuk sebagai LPK untuk sprayer semi otomatis dan elektrik. Penunjukan yang terus berlanjut menunjukkan kepercayaan industri terhadap kualitas dan keamanan alat pertanian yang diujikan oleh BBLM.
Pada tahun 2022, SNI untuk sprayer gendong semi otomatis diperbarui. Setahun kemudian, SNI untuk sprayer elektrik juga mengalami pembaruan. Tujuan dari pembaruan ini adalah untuk memastikan alat pertanian yang beredar di pasar memenuhi standar kualitas dan keselamatan yang tinggi.
Komitmen BBSPJILM pada 2024 untuk Mendukung Sektor Pertanian
Ditunjuknya kembali BBSPJILM sebagai Lembaga Penilaian Kesesuaian untuk Sprayer Gendong di tahun 2024 mencerminkan dedikasi BBSPJILM dalam proses pengujian dan sertifikasi alat pertanian. Kami berkomitmen untuk menjamin bahwa produk lokal tidak hanya memenuhi kebutuhan petani tetapi juga sesuai dengan standar global. Sertifikasi yang ketat akan membantu petani menggunakan alat yang efisien dan aman.
BBSPJILM terus meningkatkan kapasitasnya untuk mengadakan sertifikasi dan pengujian alat pertanian. Dengan pembaruan SNI dan penunjukan ini, kami bertujuan untuk memberikan kontribusi positif bagi sektor pertanian Indonesia.
Informasi Lebih Lanjut
Untuk Informasi lebih lanjut mengenai layanan sertifikasi produk dan pengujian kami dapat menghubungi :
- Customer Service BBSPJILM : 081282882917
Anda juga dapat menjelajahi lebih dalam tentang Layanan sertifikasi produk dan pengujian yang ada di BBSPJILM dengan mengklik tautan dibawah ini