Survailen dan Witness Lembaga Penilaian Kesesuaian (LPK) Balai Besar Logam dan Mesin

Pada tanggal 21 Oktober 2020, Laboratorium Kalibrasi Balai Besar Logam dan Mesin (BBLM) telah dilakukan survailen oleh Komite Akreditasi Nasional. Kegiatan ini dilakukan secara jarak jauh (remote) dengan tujuan untuk memantau pemenuhannya terhadap persyaratan akreditasi dalam satu siklus.

Tim Asesmen Komite Akreditas Nasional (KAN) terdiri Ediyanto A (Asesor kepala), Hilman Syaiful Alam (Asesor), Ahmad Atsari Sujud (Asesor) dan Ratnaningsih (Asesor) dengan kriteria persyaratan asesmen SNI ISO/IEC 17025:2017. Pelaksanaan asesmen meliputi rapat pembukaan, tinjauan singkat proses layanan dan fasilitas laboratorium kalibrasi melalui video, asesmen persyaratan SNI ISO/IEC 17025:2017, praktek kalibrasi, review ketidaksesuaian dan konfirmasi auditi dan rapat penutupan.

Pada hari berikutnya dari tanggal 22 sampai dengan 23 Oktober 2020, Lembaga Sertifikasi Produk (LS Pro) BBLM juga dilakukan asesmen witness oleh Komite Akreditasi Nasional untuk lingkup produk sepeda (SNI 1049 : 2008). Asesmen witness dilakukan pada kegiatan sertifikasi awal PT. KREUZ Bandung. Asesmen witness oleh Sugeng Raharjo (Asesor kepala) dengan pedoman SNI ISO/IEC 17065 : 2012 dan KAN K-08.

 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *